Editor’s Choice Awards 2018
Majalah Carvaganza dan website www.carvaganza.compada Rabu, 25 Juli 2018, malam di Jakarta menyerahkan delapan penghargaan Carvaganza Editor’s Choice 2018 kepada delapan mobil favorit dan terbaik pilihan media cetak dan online tersebut.
Kedelapan mobil yang mendapat penghargaan tersebut adalah McLaren 720 S 2018, Mercedes-Benz C43 AMG 4Matic Coupe, Range Rover Velar 3.0 R-Dynamic SE, Lexus NX 300 F Sport, Honda All New Civic Hatchback 1.5 Turbo, Toyota C-HR, Mazda3 dan Mitsubishi Xpander. Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung kepada setiap perwakilan dari APM brand pemenang di malam itu.
Carvaganza Editor’s Choice Awards 2018 ini adalah penyerahan penghargaan yang ketiga kalinya yang telah diselenggarakan oleh Majalah Carvaganza dan web Carvaganza sejak tahun 2016 lalu. Penghargaan ini merupakan sebuah ajang pemilihan mobil-mobil favorit dan terbaik yang diseleksi secara ketat oleh tim jurnalis Carvaganza.
Mobil-mobil yang kami seleksi adalah mobil-mobil yang kami test drive selama setahun terakhir baik di dalam negeri maupun luar negeri yang berasal dari seluruh segmen baik SUV, MPV, sedan, supercar, hypercar dan lain-lain. Total mobil yang kami seleksi berjumlah 55 unit mobil dengan melalui proses seleksi berupa pengumpulan data-data mobil dan penyeleksian melalui serangkaian diskusi selama satu bulan.
Dari 55 unit mobil yang diseleksi, kami memerasnya menjadi hanya 20 unit mobil saja yang kemudian kami seleksi lagi dalam sebuah proses diskusi yang panjang. Dari hasil diskusi itu baru kami menentukan delapan mobil pemenang penghargaan. Kenapa hanya delapan pemenang penghargaan? Karena jumlah editor/jurnalis kami hanya delapan orang dan setiap mobil favorit dan terbaik tersebut dipilih oleh setiap jurnalis tersebut.
Penilaian tersebut bukan hanya dari sisi obyektifitas sebuah mobil berupa data performa, kelengkapan fitur dan kehebatan mesinnya saja, namun kami juga memberikan penilaian atas dasar subyektifitas para jurnalis yang dapat dipertanggung-jawabkan penilaiannya.
Pasalnya, ketika konsumen memilih mobil tidak hanya didasarkan oleh data mobil semata, melainkan juga dipengaruhi oleh nilai-nilai yang ada di luar mobil tersebut. Misalnya, kondisi pasar, kebutuhan konsumen, daya beli, selera dan lain-lain.
Selain memberikan penghargaan kepada delapan pemenang Editor’s Choice 2018, Carvaganza juga merayakan hari Ulang Tahun ke-3 PT Ekuator Media Vaganza (EMV) yang merupakan perusahaan yang memayungi majalah Carvaganza, web www.carvaganza.com dan www.motovaganza.com yang khusus mengulas sepeda motor.